Assalamu’alaikum. wr. wb.
Bersama ini diberitahukan bahwa berkenaan dengan bertambahnya unit kerja dan lingkup audit dengan diberlakukannya 9 standart dalam penyusunan borang akreditasi serta kepentingan untuk menjaga pelaksanaan audit (AMI) lebih efektif, maka BPM UAD akan melakukan penambahan auditor internal.
Sehubungan dengan hal tersebut di atas, BPM akan menyelenggarakan “Rekrutmen Auditor Internal”, kesempatan ini dibuka untuk dosen tetap UAD baik yayasan maupun DPK dengan persyaratan sebagai berikut:
- Memiliki komitmen tinggi terhadap penjaminan mutu,
- Memahami proses bisnis (proses-proses akademik dan administrasi) di program studi, fakultas/pasca sarjana, kantor/biro/badan, lembaga dan program, di lingkungan Universitas Ahmad Dahlan
- Lulus psikotes, baik tulis maupun lisan/wawancara
- Mengikuti pelatihan penjaminan mutu
- Pengalaman dalam bidang penjaminan mutu baik di lingkungan UAD atau diluar UAD akan menjadi nilai tambah (melampirkan CV)
Kepada Bapak/ Ibu dosen tetap, diharapkan untuk mendaftarkan diri ke kantor BPM dengan membawa surat rekomendasi/ijin dari Dekan terkait /direktur Pasca Sarjana (terlampir). Pendaftaran dibuka dari tanggal 13 s.d. 19 Desember 2016, jam 08.00 – 13.00 WIB.
Rangkaian rekrutmen adalah sebagai berikut :
- Sosialisasi,
- Psikotes bagi semua pendaftar,
- Pelatihan Pengantar Audit Mutu Internal dilanjutkan Test Kompetensi Auditor
- Penetapan sebagai Auditor oleh Rektor, bagi yang dinyatakan lulus
- Pelantikan Auditor oleh Rektor.
Peserta diwajibkan mengikuti semua rangkaian proses rekrutmen auditor internal
Atas perhatian dan kerjasamanya yang baik diucapkan terima kasih.
Wassalamu’alaikum. wr. wb.
Download Form Pendaftaran